Good Year Welted
Dalam Opini saya, sepatu Goodyear Welted, dalam hal konstruksi, adalah apa yang memisahkan antara pria dengan anak laki-laki. Ini bukan untuk mengatakan bahwa orang-orang yang memakai konstruksi lainnya adalah BOCAH, tetapi dalam hal integritas sepatu ini, Sepatu GYW akan lebih awet dan tahan lama daripada kebanyakan konstruksi lainnya. Hal ini umumnya dianggap sebagai konstruksi terbaik dalam hal kenyamanan dan daya tahan serta kemudahan dalam hal reparasi. Konstruksi ini juga memegang teori yang sama seperti welting yang dibuat terlebih dahulu. Hal ini sangat baik karena beberapa alasan yang berbeda:
1. Relatif tahan air, karena koneksi sole, tidak membiarkan air masuk ke insole,
2. Relatif mudah dalam pergantian Sole, sehingga memberikan Anda sepatu yang benar-benar bisa bertahan hingga puluhan tahun tergantung pada bagaimana Anda merawat kulit bagian atasnya(upper).
Stichdown
Upper dijahit ke midsole dengan benang yang kuat sehingga aman, nyaman dipakai dan tahan lama. karena bagian atas melebar dan kemudian dijahit ke papan midsole, kaki akan bertumpu pada platform yang lebih luas dan dengan demikian lebih stabil.
Cemented
Konstruksi sepatu yang sangat umum digunakan oleh industri-industri sepatu dalam negeri. Selain gampang dalam pembuatannya, tapi juga murah dan tidak butuh waktu lama pada proses pembuatannya. Sepatu dengan Konstruksi Cemented adalah ketika upper)bagian atas sepatu) ditempelkan dengan perekat/lem dengan daya lengket yang tinggi, lalu dipress dengan mesin bertekanan tinggi. Umumnya digunakan untuk jenis sepatu seperti Sneaker, Vans, sepatu bola, futsal dan sepatu olahraga lainnya.
Sebenarnya masih banyak lagi jenis konstruksi pada sepatu. Untuk memahami lebih mendalam lagi mengenai sepatu Anda bisa mengunjungi salah satu produsen sepatu brand lokal Indonesia Aldabra Footwear.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar